Berita Desa
MUSRENBANGDES
Pada tanggal tujuh maret tahun dua ribu dua puluh empat telah melaksanakan MUSRENBANGDES dalam rangka pembahasan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJMDES) Desa Ujung Tanjung Kecamatan Bahar Selatan Kabupaten Muaro Jambi Tahun Anggaran 2024 - 2030.
Sesuai Dengan Peraturan Menteri Desa ,PDTT 16 Tahun 2019 tentang kegiatan Musyawarah Desa tentang Pembahasan, Penetapan, dan Pengesahan RPJMDes dapat dihadiri oleh wakil - wakil kelompok, dusun dan Tokoh masyarakat.
Materi yang dibahas dalam musyawarah Desa terakhir dalam penyusunan RPJMDes ini adalah :
- Pembahasan RPJMDes ;
- Penetapan Rancangan RPJMDes melalui berita Acara musyawarah Desa dan ;
- Pengesahan Dokumen RPJMDes.
Setelah dilakukan pembahasan dan diskusi terhadap materi dalam forum,selanjutnya seluruh peserta Musyawarah menyepakati beberapa Hal yang berketetapan dengan kesepakatan akhir dari musyawarah tentang pembahasan, penetapan,dan pengesahan RPJMDes baik itu keputusan secara musyawarah mufakat.